Menyambungkan reader eksternal untuk time tracking NFC
Cara memasang dan menyambungkan reader eksternal NFC atau RFID ke gadget untuk kios time tracking NFC
Kios time tracking NFC Jibble menjamin pelacakan waktu yang akurat dan efisien. Jika perangkat Anda saat ini belum mendukung teknologi tersebut, gunakanlah reader eksternal NFC atau RFID. Reader ini dapat dihubungkan ke perangkat iOS atau Android.
Artikel ini mencakup:
- Persyaratan dan rekomendasi
- Menyambungkan reader ke perangkat
- Menggunakan kios NFC dengan reader eksternal
Persyaratan dan rekomendasi
Fitur NFC Jibble mendukung reader eksternal RFID dan NFC. Untuk menggunakan fitur ini, Anda perlu beli reader dan kartu NFC yang kompatibel.
Simak rekomendasi reader dan kartu NFC berikut ini.
Reader Eksternal

Catatan: Reader ini perlu diatur terlebih dahulu melalui komputer Windows sebelum dapat digunakan.
Ikuti langkah-langkah berikut untuk mengaktifkan reader eksternal:
- Instal driver lewat tautan ini.
- Unduh dan unarchive utilitas konfigurasi di sini.
- Hubungkan reader ke port USB komputer Anda.
- Jalankan utilitas konfigurasi.
- Pilih jenis reader dari daftar. Lalu, klik tombol Hubungkan (Connect) untuk menyambungkannya.
- Di bagian Reader Configuration, atur Host interface menjadi Only HID Keyboard.
- Klik tombol Terapkan (Apply) untuk menyelesaikan pengaturan.
- Alat reader bisa digunakan untuk mode kios NFC Jibble lewat ponsel atau tablet Anda.
Catatan: Reader ini hanya mendukung kartu NFC MIFARE Classic.
Adaptor
Sebagian besar reader eksternal dilengkapi dengan kabel USB. Oleh karena itu, untuk menyambungkannya ke perangkat, Anda mungkin perlu membeli adaptor USB-C atau lightning, seperti contoh yang ada di bawah ini.
Kartu/Tag NFC
Kartu NFC tersedia dalam berbagai bentuk dan ukuran. Di dalam kartunya, ada pengenal unik yang terhubung ke data setiap pengguna di Jibble.
Guna mempermudah prosesnya, kami merekomendasikan kartu yang sudah terinisialisasi dengan pengenal unik yang siap digunakan. Berikut rekomendasi kami:
- MIFARE Classic
- MIFARE UltraLight
- MIFARE Plus
- MIFARE DESFire
Menyambungkan reader ke perangkat
- Colokkan reader pada port ponsel atau tablet Anda.
- Jika reader dilengkapi kabel USB, Anda harus menyambungkannya dengan adaptor lightning atau USB-C.
- Ikuti panduan yang ada pada reader Anda.
Menggunakan kios NFC dengan reader eksternal
Penting ❗: Pastikan layar perangkat tetap menyala agar reader dapat berfungsi.
- Setelah menyambungkan reader eksternal ke perangkat, buka aplikasi ponsel Jibble.
- Tautkan tag NFC ke anggota.
- Jika belum ada kios, silakan pelajari cara mengaktifkan mode ini.
- Jika sudah ada, buka Menu > Beralih ke Kios > Pilih Kios.
- Klik ikon roda gigi di pojok kiri atas untuk mengakses Pengaturan Kios.
- Pilih Mode NFC di bagian pengaturan Kios.
- Klik panah kembali di pojok kiri atas untuk keluar dari layar pengaturan kios.
- Dekatkan tag NFC pada reader eksternal.
- Setelah berhasil clock in, pesan konfirmasi akan langsung ditampilkan pada layar kios.
- Saat mau clock out, Anda cukup sentuh tag NFC pada reader untuk kedua kalinya.





